Nama dan Logo Baru Menjadi Rombakan Awal


Grow to Give ǀ Senin, 30 September 2019
SMAN 1 Gedeg, PIK-R SMANSAGE
Salam GenRe

Halo teman-teman semuanya☺
Di post yang pertama ini, kakak akan menjelaskan tentang arti nama "Grow to Give" yang sekarang menjadi nama PIK-R kita serta filosofinya loh. Oh iya, pergantian nama dan logo ini baru saja dilakukan di kepengurusan yang baru, yaitu masa jabat 2019/2020.
Biar nggak pakai lama, yuk disimak.

Yang pertama kita bahas mengenai nama dulu ya, "Grow to Give" adalah Bahasa Inggris dari "Tumbuh untuk Memberi". Dimaksudkan, agar angkatan PIK-R SMAN 1 Gedeg 2019/2020 mampu memberikan inspirasi bagi lingkup sekitar dan luas mengenai Triad KRR agar para remaja di era revolusi industri 4.0 ini tidak melakukan hal-hal yang berbau negatif. Karena itulah nama tersebut dipilih, bahkan nama tersebut adalah hasil dari inspirasi teman-teman PIK-R SMAN 1 Gedeg.

Selanjutnya yaitu filosofi logo:
1. Perisai: Melambangkan akan kuatnya perlindungan diri akan hal negatif.
2. Enam Warna: Melambangkan cerdas, ceria, sehat, kreatif, inovatif, dan bahagia.
3. Tanda Anak Panah: Melambangkan laki-laki.
4. Tanda Tambah: Melambangkan perempuan.
5. Gambar Buku: Melambangkan bahwa masih berstatus pelajar.
6. Enam Garis: Kerja sama akan mencetak generasi emas.
7. Logo SMAN 1 Gedeg: Bahwa PIK-R ini ada di SMA Negeri 1 Gedeg.
8. Tulisan PIK-R: Melambangkan bahwa organisasi PIK-R.
9. Tulisan SMAN 1 Gedeg: Nama instansi tempat bernaung.
10. Tulisan Kabupaten Mojokerto: Melambangkan bahwa tergabung dengan PIK-R Kabupaten Mojokerto.
11. Tulisan Grow to Give: Nama PIK-R SMAN 1 Gedeg.
Nah, diatas adalah filosofi logo kami yang baru.

Oh iya, pantengin terus jejaring sosial kami yaa☺

Salam Genre
(PIK-R Grow to Give)

4 Komentar

Terlama